Halaman (Page) Yang Harus Ada Pada Blog

Halaman (Page) Yang Harus Ada Pada Blog - Blog selain berisi dengan konten yang informatif juga harus berisi setidaknya dengan informasi-informasi dasar pendukung yang berupa halaman (page) penting blog yang harus ada. 

Keberadaan halaman-halaman ini selain dapat mempermudah pengunjung juga meningkatkan citra baik blog kita di mata pengunjung dan mesin pencari. Lalu, "apakah halaman-halaman yang harus ada pada sebuah blog?" Silahkan simak pembahasan yang akan diuraikan dibawah ini.

Halaman Penting Yang Harus Ada Pada Blog

Agar blog kita menjadi blog yang berkualitas dimata pengunjung dan mesin pencari setidaknya blog harus memiliki beberapa halaman penting sebagai berikut.

Halaman Home (Beranda)

Halaman beranda atau Home ini adalah halaman muka atau halaman depan dari blog kita. Hampir semua blog memiliki link ke beranda ini tetapi tetap saja mungkin ada yang tidak memilikinya. 

Dengan menampilkan link ke halaman beranda ini kita akan mempermudah pengunjung untuk kembali ke halaman depan blog kita tanpa harus repot menekan tombol back berulang-ulang.

Halaman About (Tentang)

Halaman ini berisi informasi mengenai apa siapa dan bagaimana blog kita. Dengan menambahkan halaman ini pembaca akan tahu siapa blog kita, apa isinya dan siapa dibalik blog kita, selain itu memasang halaman ini juga akan menaikkan kredibilitas dan kepercayaan mesin pencari pada blog kita. Ini juga menunjukkan seberapa serius dan seberapa bertanggungjawab si pengelola blog.

Halaman Contact (Kontak)

Halalam contact sudah tentu berisi informasi kontak blog kita. Disini kita akan menentukan bagaimana pengunjung dapat menghubungi kita dan tentunya siapa yang akan dihubungi. 

Dengan menambahkan halaman ini kita akan mempererat hubungan dengan pengunjung blog kita dimana setiap pengunjung dapat berinteraksi dengan kita mengenai masalah yang mereka temui dalam mengakses blog kita sehingga kita dapat menindaklanjuti dan membantu mereka.

Halaman FAQ

Halaman FAQ adalah halaman panduan untuk setiap permasalahan atau pertanyaan yang sering muncul pada blog kita. Dengan memiliki halaman ini tentunya pengunjung akan membaca panduan ini terlebih dahulu sebelum mengajukan keluhan atau pertanyaan kepada kita.

Saya pribadi sangat menganjurkan bagi anda untuk menambahkan halaman-halaman yang saya maksud diatas karena itu sangat penting baik itu dari segi pelayanan blog maupun kredibilitas blog dimata mesin pencari. Jadi, pastikan anda membuatnya!

Selain halaman diatas masih ada beberapa halaman lain yang lebih baik kita tambahkan tetapi untuk permulaan anda bisa membuat halaman-halaman itu dulu dan pada kesempatan lain saya di My Webs ini akan mengingatkan kembali untuk menambahkan halaman lain yang tidak kalah penting bagi kemajuan blog kita. 

Itulah beberapa gambaran mengenai Halaman (Page) Yang Harus Ada Pada Blog, semoga bermanfaat bagi anda semua yang sedang mulai belajar. 

Lihat juga panduan...

Bagikan tulisan ini :
 
Support : Ommans | Free Download | Online Gaming
Copyright © 2011. Panduan Blog Berkualitas - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger