Begini Cara Sukses Membangun Konten Blog Berkualitas

Konten Blog Berkualitas - Ini adalah era baru dimana blog sampah tidaklah akan bertahan dan hanya merupakan kesiasiaan semata, untuk itu blog berkualitas mutlak kita butuhkan. Untuk menciptakan nya kita harus memiliki konten / artikel / bacaan yang berkualitas yang bermanfaat dan dibutuhkan banyak pembaca. Lagu bagaimana cara mudah membuat konten berkualitas untuk blog?

Tidak ada satupun pekerjaan yang mudah dalam dunia blogging sama seperti menciptakan artikel berkualitas untuk blog, semua harus kita lakukan dengan baik sesuai dengan standard yang dipakai. Jika anda ingin mulai meninggalkan blog copypaste yang anda miliki dan mulai menciptakan satu yang bernilai tinggi maka anda bisa mulai dengan mempertimbangkan beberapa saran saya berikut.

Pertimbangan Menciptakan Bacaan Bermutu

Syarat utama untuk membangun sebuah blog bermutu dan dijadikan rujukan adalah memiliki bacaan yang berkualitas dan bermutu. Kenapa demikian, jelas karena blogging bukan merupakan hal bodoh tanpa tujuan yang sia-sia. Tujuan utama dari aktivitas blogging adalah memberikan segala bentuk informasi penting yang bermanfaat dan dibutuhkan oleh pengguna internet dimanapun mereka berada, Cara Membangun Konten Blog.

Sebagian besar blogger tahu benar dan menyadari benar tentang hal ini namun banyak diantara mereka khususnya blogger lokal yang tergiur dan terjerumus pada hal yang jelas tidak berguna dan hanya akan merusak diri sendiri khususnya blog yang sedang dibangun. Banyak dari sobat blogger ini tergiur dengan jalan pintas dalam meraih kesuksesan dan mengabaikan keuntungan dan kemapanan yang lebih tinggi dan stabil.

Kita semua mengerti benar bahwa memiliki konten tidak berbobot hanyalah akan menjauhkan blog kita dari pengunjung sedangkan memiliki bacaan (posting) bermutu jelas akan membangun sebuah readership yang mantap yang akan menuntun kita menuju kesuksesan blogging yang didambakan.

Dari sekelumit informasi di atas saya hanya ingin menegaskan bahwa tidak ada pertimbangan lain yang harus dilakukan oleh seorang blogger kecuali untuk "menciptakan dan menyajikan bacaan yang bermutu". Bacaan bermutu mutlak diperlukan untuk membangun blog dan menggapai kesuksesan dalam meraih penghasilan yang mapan.

Tips Membangun Konten Blog Berkualitas 

Kesadaran akan pentingnya content berkualitas tidaklah cukup tanpa diaplikasikan dalam aktivitas blogging. Untuk memberikan sedikit gambaran tentang bagaimana konten blog berkualitas dibangun berikut beberapa tips membuat artikel blog berkualitas.

Ciptakan konten yang orisinil (asli)
Konten orisinil yang saya maksud disini adalah konten asli hasil tulisan tangan sobat blogger, bukan konten bajakan dari copy paste atau hasil auto generated content. Dengan menciptakan konten seperti ini sobat blogger akan membentuk image positif baik dimata pengunjung maupun dimata mesin pencari. Fokuslah untuk menciptakan bacaan asli yang sobat kuasai.

Ciptakan konten yang unik (tidak duplikat)
Jika terpaksa membuat konten yang telah banyak dibahas oleh orang lain, sobat blogger perlu membuat pembahasan atau bacaan yang unik yang beda dari yang telah ada. Mencipakan konten yang telah dibahas orang lain yang lebih berpengalaman tidak akan berimbas banyak bagi kemajuan blog!

Ciptakan konten untuk pembaca bukan mesin pencari dan lainnya 
Buatlah setiap artikel dan bacaan yang dimuat dalam blog sobat untuk pembaca (orang yang mencari informasi di internet), dengan demikian konten sobat akan natural dan digemari banyak pengunjung. Hindari membuat artikel yang hanya fokus pada optimasi seo dan mengabaikan kepentingan atau kebutuhan pembaca kita.

Ciptakan konten penting yang dibutuhkan pembaca
Meski banyak hal yang dapat kita bahas tetapi jangan sekali-kali menciptakan konten yang tidak dibutuhkan bagi pengguna internet (pengunjung), hal itu hanya akan menguras tenaga dan tidak berpengaruh significant pada kemajuan blog. Ciptakanlah konten-konten yang bermanfaat dan banyak dibutuhkan oleh pembaca di internet.

Ciptakan konten yang dapat diuji kebenarannya
Sebagai seseorang yang akan dijadikan rujukan banyak pengunjung hendaknya sobat bersikap bijaksana dalam menyampaikan setiap informasi di blog. Buatlah bacaan-bacaan yang dapat diujikan kebenarannya dan usahakan sedapat mungkin untuk tidak memberikan informasi yang menyesatkan kepada para pembaca kita.

Sertakan beberapa referensi lain untuk konten yang dibuat 
Untuk mendukung kualitas bacaan, menurut saya perlu ditambahkan beberapa referensi luar yang dapat memperkuat setiap argument dan pendapat kita dalam sebuah postingan blog, so apabila mungkin sertakan juga referensi tambahan untuk pengunjung sobat.

Baca kembali konten sebelum dipublikasikan
Sebelum mempublikasikan sebuah artikel yang akan dibaca banyak orang akan lebih baik jika sobat membaca kembali konten tersebut untuk memastikan informasi yang ada benar-benar sesuai dan penulisannya pun telah memenuhi standard.

Koreksi lagi konten yang telah diterbitkan minimal 3 kali
Ada kalanya kita perlu memberikan sedikit revisi pada content atau postingan blog yang telah diterbitkan, untuk itu sisihkanlah waktu dua atau tiga kali untuk membuat sebuah revisi yang diperlukan bagi artikel sobat yang sudah diterbitkan, Cara Membangun Konten Blog.

Itulah tadi sedikit tips dari saya untuk menciptakan dan membangun konten yang berkualitas pada blog kita. Sebagai catatan terakhir saya akan menegaskan dan menggaris bawahi satu hal yaitu:

“Untuk menciptakan content (bacaan, artikel, postingan) berkualitas kita harus menempatkan pengunjung dan pembaca diatas segala galanya, jadikan pembaca nomor 1”.
Cara Membangun Konten Blog

Lihat juga panduan...

Bagikan tulisan ini :
 
Support : Ommans | Free Download | Online Gaming
Copyright © 2011. Panduan Blog Berkualitas - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger