Cara Menambahkan Gadget Pada Blog dengan Mudah - Pada blog ini, sebelum melangkah lebih jauh saya tak lupa menambahkan beberapa gadget standar pada blog mengingat demi kenyamanan pengunjung kita harus memfasilitasi beberapa fitur yang mempermudah pengunjung mengakses blog kita. Selain mempermudah penambahan gadget pada blog ini juga untuk menambahkan nilai estetis pada blog. Berikut panduan Cara Menambahkan Gadget Pada Blog untuk sobat blogger pemula.
Beberapa gadget standar yang saya tambahkan pada blog yaitu gadget pencarian, gadget label, entri poluler dan juga arsip blog.
Untuk Cara Menambahkan Gadget Pada Blog tersebut caranya juga sangat mudah, bagi yang belum tahu caranya saya paparkan caranya sebagai berikut:
- Masuk ke daskboard
- Pilih tata letak pada blog anda
- Pilih tambahkan gadget pada bagian yang diinginkan
- Akan muncul kotak dialog penambahan gadget
- Pilih gadget yang diinginkan
- Terakhir pilih simpan dan lihat hasilnya
- Lakukan langkah diatas untuk menambahkan gadget yang lain
Mudah bukan cara menambahkan gadget pada blog. Nah, sekarang blog saya sudah dilengkapi dengan beberapa gadget standar yang sering dibutuhkan pengunjung untuk mengakses blog kita. Sekian dulu sharing kali ini sampai ketemu di posting saya selanjutnya.