Untuk melengkapi "panduan blog" yang sudah ada saya akan membahas tutorial blog mengenai menambah dan menghilangkan gadget pada blog. Sebagai pemula tentunya kita belum begitu paham dengan hal ini karena itulah dibahas panduan singkat berikut.
Gadget blog adalah elemen penting pada blog, dengan gadget ini kita dapat menambahkan berbagai elemen seperti menambahkan teks (tulisan), menambahkan gambar, menambahkan link dan menambahkan kode html dari pihak lain. Yang terpenting adalah bahwa dengan gadget inilah kita akan menambahkan kode html pihak lain untuk dipasang di template blog kita seperti misalnya memasang iklan.
Cara Menambahkan Gadget pada Blog
Tak perlu lama-lama, untuk sobat blogger pemula yang belum paham bagaimana menambahkan gadget mari ikuti langkah-langkah menambahkan gadget baru di blog sebagai berikut:
- Masuk blogger
- Dari dashboard pilih layout
- Pilih Add a Gadget pada bilah layout disebelah kanan. Ada lebih dari satu bacaan Add a Gadget jadi pilih sesuai dengan tata letak yang diinginkan.
- Pilih gadget yang diinginkan (misalnya gadget 1+ Button)
- Sesuaikan tampilan, klik save
- Selesai, gadget sudah ditambahkan
Setelah kita klik Add a Gadget pada layout tadi ada banyak pilihan gadget yang dapat kita pasang, silahkan pilih yang sesuai dengan kebutuhan sobat semua. Yang standar, dalam blog biasanya ada beberapa gadget yang sering dipakai yaitu:
- Popular post
- Blog’s Stats
- Achieve Blog
- Labels, dst.
Cara Menghilangkan Gadget pada Blog
Hampir sama dengan cara menambahkannya, untuk menghilangkan gadget yang tidak kita inginkan langkah-langkah yang dapat kita lakukan yaitu sebagai berikut:
- Masuk blogger
- Dari dashboard pilih layout
- Lihat Gadget yang akan dihilangkan
- Klik edit pada bagian pojok kanan bawah gadget yang akan dibuang.
- Pada bagian bawah menu gadget ada tiga tombol yaitu save, cancle dan remove. Pilih remove kemudian pilik Oke
- Selesai, gadget yang tidak sobat kehendaki sudah dihapus.
Pada beberapa kasus, khususnya jika sobat mulai menggunakan template hasil download biasanya aka nada gadget yang tidak dapat dihapus atau dihilangkan. Hal itu disebabkan property gadget tersebut memang dikunci agar tidak dapat dihapus. Untuk menghapus gadget yang semacam itu kita harus masuk edit html, lain waktu akan kita bahas cara menghilangkan gadget yang dikunci tersebut pada pembahasan berbeda.
Untuk sekarang sepertinya artikel mengenai "Cara Mudah Menambah dan Menghilangkan Gadget Blog" ini sudah cukup jelas, lain waktu akan dibahas lagi artikel yang berkaitan dengan gadget blog. Sampai disini, terima kasih telah bersama saya sampai akhir artikel ini.